Top Social

Cerita dari Dika tentang University of Manchester Islamic Society

|
Salah satu temanku, Andika Yudha Utomo (Dika) sedang menempuh studi magister di University of Manchester.
Dia sering cerita tentang pengalamannya disana melalui group WA Sang Pembangun.
Aku paling suka kalau Dika sedang cerita tentang University of Manchester Islamic Society (Isoc) (*’∀’人)
University of Manchester Isoc itu rohis atau lembaga dakwah kampusnya Universitas Manchester.


Misalnya ketika Dika cerita tentang acara welcoming dinner University of Manchester Isoc pada 2015 lalu. (^0^)/

Berikut foto-fotonya:









Apa pendapat kalian dengan foto-foto di atas? 
Kaget? Shock?
Well, tenang saja, kalian ngga sendirian.
Itu juga yang dialami Dika. 
Dika sempat menyangka dia salah masuk ruangan dan acara.
Sampai kemudian dia melihat meja registrasi dan meja tempat duduk perempuan dan lelaki dipisah





Tempat duduk lelaki dan perempuan dipisah

Ini beneran acara welcoming dinner islamic society!
Acaranya dimulai dengan pembacaan hadist!
Setting tempatnya dibuat mirip gala dinner, ada panggung meriah yang diisi hiburan beat box dan stand up comedy.



Pengisi stand up comedy,
melawaknya sering menyebut masya allah,
jazakallah, dll.






Mengapa acaranya dibuat seperti itu?
Ternyata Isoc ini tahu/kenal karakter mahasiswa Manchester yang jadi target dakwahnya.
Identitas budaya dan mahasiwa Manchester identik dengan pesta dan night life sehingga acara pun dikemas mirip tapi tetap syari.

Selesai acara, Dika sempat ditanya panitia tentang bagaimana kesannya mengenai acara tersebut.

Dika menjawab acaranya keren dan tidak menyangka ada acara rohis seperti itu.
(Hana juga tidak menyangka)
Terus panitianya balik bertanya "'but you didn't see haraam things, right? We planned it very carefully in months'


Wow

Masya allah salut sama panitia dan pengurus Islamic Society-nya!
:D
Kagum sama University of Manchester Islamic Society yang bisa mengajak orang dalam kebaikan dengan cara halus dan dekat dengan hal yang mereka alami sehari-hari di kota tsb. 😁
Semoga Allah selalu melindungi dan menguatkan langkah-langkah mereka dalam mengajak orang dalam kebaikan.

Makasih juga Dika sharingnya!
Semoga sukses studinya! :D

Btw, kalau mau tahu cerita Dika lainnya bisa kunjungi blognya di andikayudha.net :D
6 komentar on "Cerita dari Dika tentang University of Manchester Islamic Society"
  1. wah, panitianya niat bener ya bikin acara! :D

    http://petitecovered.blogspot.com/

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya keren ya :D
      fitria pernah dateng ke acara rohis keren lainnya kah? :D

      Hapus
  2. widiih kayaknya seru banget tuh acaranya

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya kayaknya acara seru :D hana penasaran stand up comedy nya :D

      Hapus
  3. memadupadankannya kreatif dan tetap syar'i ya, itu yang penting ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya bener mba :D kreatif dan syari itu penting :D

      Hapus

Terima kasih sudah berkunjung :D
Yang menulis belum tentu lebih pintar dari yang membaca
Jadi, silahkan kalau mau memberikan kritik, saran, umpan balik & pujian.
:D

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9

Post Signature

Post Signature